Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan sekitar perusahaan, PT Semen Tonasa berkolaborasi dengan pemerintah Kelurahan Kalabbirang serta masyarakat setempat, menggelar kegiatan bersih-bersih kampung.
PANGKEP - Kegiatan yang dilaksanakan oleh lebih sekitar 80-an relawan ini menyasar pembersihan sepanjang jalan kampung Talaka dari banyaknya sampah dan belukar serta area wilayah pekuburan Tamalingu, Kampung Talaka.Rabu 23 Agustus 2023.
Pgs General Manager Komunikasi dan Hukum PT Semen Tonasa, Ardiansyah, mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilakukan hari ini merupakan program kerja perusahaan dalam upaya turut serta berpartisipasi menjaga kebersihan lingkungan di wilayah sekitar perusahaan.
"Kegiatan bersih-bersih kampung ini merupakan kegiatan yang kami lakukan secara berkesinambungan, dengan berkolaborasi Pemerintah Kelurahan dan juga melibatkan partisipasi masyarakat, untuk secara bersama-sama turut serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar desa lingkar perusahaan. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian perusahaan dalam upaya meningkatkan kerekatan antara perusahaan dan warga sekitar perusahaan." tambahnya.
Menurut Kepala Kelurahan Kalabbirang, Mustan, apa yang dilakukan oleh PT Semen Tonasa pada kegiatan bersih-bersih kampung diwilayahnya ini adalah sesuatu yang positif. "Kami sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh PT Semen Tonasa hari ini. Kegiatan ini tidak sekedar membersihkan lingkungan wilayah kami, namun yang paling penting adalah silaturrahmi antara perusahaan dengan kami serta warga-warga kami. Semoga kegiatan ini dapat terus dilakukan di bulan-bulan mendatang."
Kegiatan Bersih-Bersih Kampung ini secara rutin dilakukan PT Semen Tonasa dengan lokasi yang berbeda-beda di area lingkungan desa Ring 1 perusahaan.